Lingkungan Hidup

Dorong Ekonomi Lokal, Pemuda di Bondowoso Manfaatkan Alam Jadi Tempat Wisata Viral

Senin, 07 Oktober 2024 20:56 WIB
Wisata Teduh Glamping karya Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) di Bondowoso. (Dok: Antaranews)

Radarsuara.com - Kelompok pemuda di Desa Sumberwringin, Kecamatan Sumberwringin, Bondowoso, Jawa Timur, berhasil memanfaatkan potensi alam di lereng Gunung Raung menjadi destinasi wisata yang mendongkrak perekonomian lokal. 

Melalui Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) Raung Asri, mereka menciptakan Wisata Teduh Glamping yang menawarkan keindahan alam berupa sungai dan air terjun buatan dengan air murni dari pegunungan.

“Wisata Teduh Glamping merupakan inisiatif pemuda desa yang didukung oleh pemerintah setempat. Ini bukan hanya tempat rekreasi, tapi juga bagian dari upaya menjaga kelestarian alam,” ujar Ketua Pokdarwis Raung Asri, Hendriyanto, dikutip dari Antaranews pada Senin, 7 Oktober 2024.

Dibuka sejak tahun 2022, destinasi ini sudah menjadi magnet bagi wisatawan luar daerah yang mencari suasana tenang dan alami.

Selain menikmati keindahan alam, pengunjung juga bisa memilih berbagai fasilitas, seperti penginapan dengan harga Rp250.000 per malam atau area camping seharga Rp200.000 per malam. 

Tempat ini juga menawarkan pengalaman mandi di bawah air terjun buatan yang menyegarkan. "Pendapatan dari tiket, kuliner, dan aksesoris mencapai sekitar Rp30 juta per bulan," jelas Hendriyanto.

Seorang pengunjung asal Situbondo, Kafah, mengatakan bahwa pengalaman di Wisata Teduh Glamping sangat menyenangkan.

“Suasananya alami, air terjun buatan yang menggunakan air dari pegunungan terasa sangat segar. Tempat penginapannya juga menyatu dengan alam,” kata Kafah.

Fasilitas lainnya termasuk area piknik, gazebo, kafe, dan restoran yang menyajikan makanan lokal, menjadikan Teduh Glamping sebagai pilihan favorit bagi wisatawan yang ingin merasakan ketenangan di alam terbuka.

Editor: Mahipal

Komentar

You must login to comment...