
Menteri BUMN sekaligus Ketua Umum MES, Erick Thohir. (Foto: Instagram @erickthohir)
Radarsuara.com - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), sekali gus Ketua Umum Masyarakat Ekonomi Syariah (MES), Erick Thohir menegaskan bahwa sektor finansial memiliki peran penting dalam pertumbuhan ekonomi syariah.
Ia optimistis sektor ini akan terus berkembang, mengingat dalam satu dekade terakhir, pertumbuhannya mencapai rata-rata 5 persen.
Salah satu faktor utama yang mendorong pertumbuhan ini adalah daya beli masyarakat, yang berkontribusi sebesar 53 persen terhadap total pertumbuhan ekonomi.
"Empat tahun lalu, saya bicara dengan Sekjen MES Pak Iggy, kalau kita ingin membangun ekonomi harus ada finansialnya, harus ada banknya. Bayangkan, kita selalu bicara kita ini salah satu penduduk Muslim terbesar di dunia. Tetapi kalau kita lihat sistem perbankan kita lima tahun yang lalu, semuanya perbankan konvensional," ujar Erick.
Ia menilai kehadiran Bank Syariah Indonesia (BSI) membawa perubahan signifikan bagi industri perbankan syariah di Tanah Air. Saat ini, BSI telah menjadi bank terbesar kelima di Indonesia dan mampu bersaing dengan bank konvensional lainnya.
Namun, Erick menekankan bahwa bank syariah harus mampu berdiri secara mandiri, tanpa bergantung pada induk bank konvensionalnya.
Hal itu sejalan dengan kebijakan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dan Bank Indonesia (BI), yang mewajibkan bank konvensional dengan unit usaha syariah untuk memisahkannya menjadi entitas tersendiri.
"Salah satu yang kita juga ingin pastikan melalui aturan OJK dan BI, sekarang bank-bank konvensional yang mempunyai bank syariah, itu bank syariahnya harus berdiri sendiri. Ini penting karena supaya ada komitmen, jangan dia setengah-setengah, ada konvensional, ada syariah, ya harus dia berdiri sendiri supaya ini sehat," tegasnya.
Erick menambahkan bahwa semakin banyak bank syariah yang berkembang, maka sektor perbankan syariah di Indonesia juga akan semakin meningkat, mendukung pertumbuhan ekonomi syariah secara keseluruhan.
Editor: Mahipal
Komentar
You must login to comment...Be the first comment...

Telah diverifikasi oleh Dewan Pers
Sertifikat Nomor
1134/DP-Verifikasi/K/X/2023
Berita Terpopuler

Bukan Cuma Hujan Ekstrem! Inilah Penyebab Banjir Bandang di Puncak Bogor Menurut BMKG
Tuesday, 04 March 2025 09:00 WIB
Tempat Wisata di Puncak Bogor Diduga Jadi Penyebab Banjir Bandang, Dedi Mulyadi Akan Segera Evaluasi
Wednesday, 05 March 2025 16:09 WIB